Kak Reinier Lantik Mabi dan Pincab Saka Adhyasta Pemilu Kwarcab Kota Solok

Rabu, 11 Mar 2020 | 22:34:50 WIB


Kak Reinier Lantik Mabi dan Pincab Saka Adhyasta Pemilu Kwarcab Kota Solok

Solok - Ketua Kwartir Cabang 0310 Gerakan Pramuka Kota Solok, Reinier, ST.,MM, secara resmi mengukuhkan dan melantik pengurus Saka Adhyasta Pemilu Kwarcab Kota Solok, masa bhakti 2020-2025, di Hall Hotel Taufina Kota Solok, Minggu (8/3/2020).
Pengukuhan dan pelantikan pengurus Saka Adhyasta Pemilu Cabang Kota Solok masa bhakti 2020-2025 ini, untuk mengawal sekaligus mengawasi berjalannya pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2020 di Kota Solok, yang bekerja sama antara Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Solok dengan Kwartir Cabang 0310 Gerakan Pramuka Kota Solok. Sebelumnya telah tercapai kesepakatan kedua belah pihak untuk pembentukan Saka Adhyasta Pemilu Kota Solok, dan itu sesuai dengan tujuan Bawaslu Pusat dan Kwartir Nasional dalam merintis Saka Adhyasta Pemilu yang dimulai dari kesiapan Kwartir Cabang dan Kwartir Daerah se Indonesia. Untuk di Sumatera Barat sendiri Kwarcab Kota Solok merupakan ketiga yang telah melakukan pembentukan sekaligus pelantikan pengurus Saka Adhyasta Pemilu setelah Kabupaten Agam dan Kabupaten Dharmasraya.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Bawaslu Propinsi Sumatera Barat Surya Efitrimen, S.Pt. MH, Ketua Bawaslu Kota Solok Triati, S.Pd, hadir juga Komisioner Bawaslu Kota Solok Budi Santosa dan Rafiqul Amin, serta tampak juga wakil ketua DPRD Kota Solok Nasril In Dt Malintang, para pimpinan Kwarcab dan para pengurus Saka Adhyasta Pemilu Kota Solok serta tamu undangan lainnya.
“Pembentukan Saka Adhyasta Pemilu ini nantinya akan menjadi wadah pembinaan dan pengembangan untuk meningkatklan pengetahuan dan keterampilan Pramuka sesuai dengan minat dan bakatnya. Bawaslu akan berperan aktif dalam mensosialisasikan pemilihan umum kemasyarakat, salah satunya yaitu  melalui Saka Adhyasta Pemilu. Bawaslu mempunyai tanggung jawab untuk membina adik – adik Pramuka tentang pengawalan dan pengawasan dalam pemilihan umum, apalagi nantinya tahun 2020 ini ada pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur dan Kota Solok akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah Walikota, Wakil Walikota. Untuk itu adik – adik Pramuka akan kita bina dan latih serta kita libatkan dalam proses pengawalan dan pengawasan pemilihan umum nantinya” ungkap ketua Bawaslu Propinsi Sumatera Barat dalam sambutannya.
Wakil Walikota Solok Reinier, ST.,MM selaku Ketua Kwartir Cabang 0310 Gerakan Pramuka Kota Solok seusai melantik Majelis Pembimbing (Mabi)  yang di ketua oleh Ketua Bawaslu Kota Solok dan Pimpinan Cabang (Pincab) Saka Adhuyasta Pemilu Kwarcab Kota Solok yang di ketuai oleh Agustin Melta, S.Sos. “Ini merupakan langkah tegas dari bawaslu Kota Solok, kita memberikan apresiasi untuk bawaslu kota solok, dari awal pembentukan sampai pelantikan tetap berkerjasama dengan pengurus kwarcab, semoga kerja sama ini akan tetap berlangsung dengan baik kedepannya. Ini juga merupakan sekolah demokrasi bagi adik – adik Pramuka. Apalagi nantinya Kota Solok akan melaksanakan pemilihan umum yaitu memilih Walikota dan Wakil Walikota pada 23 September nanti, semoga dengan adanya Saka Adhyasta Pemilu ini, pemilihahan umum nantinya akan berjalan dengan jujur, adil dan aman.” ucap Kak Reiner dalam sambutannya.
Ketua Bawaslu Kota Solok Triati, S.Pd setelah dilantik menjadi ketua Mabi Saka Adhyasta mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyiapkan dari awal sampai terlaksanannya pelantikan ini berjalan dengan baik, kita berharap kerjasama Bawaslu dengan Kwarcab Kota Solok tidak hanya sampai disini saja, kami selaku Mabi akan melaksanakan tugas kami dengan sebaik mungkin dan nantinya akan kita aplikasikan adik – adik kita terjun langsung dalam proses pemilihan umum.
Setelah pelantikan dilakukan dengan penandatanganan nota kesepahamaan perintisan Saka Adhyasta Pemilu antara kedua belah pihak dan dilanjutkan penyampaian materi tentang kepramukaan oleh Kak Iskandar dan materi kesakaan oleh Kak Anasrul.(TSP Kak Jho)


DIUNGGAH : Pramuka Sumbar Dibaca : 1775 kali
EDITOR : Pramuka Sumbar

    Tinggalkan Balasan

    Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *